How's life today . . .? Tentunya baik kan. nah kali ini aku mau share pengalamanku ke Pantai Pangi Blitar, Jawa Timur.
Aku berangkatnya dari Pare, Kediri ya, karena aku sekarang tinggal di pare, Kampung Inggris. Nah perjalanan untuk ke Pantai Pangi itu sama seperti perjalanan ke Pantai Tambakrejo dan Pasir Putih Gondo Mayit. Cuman, nanti pas di pertengahan jalan sudah melewati pegunungan yang harus membelokkan kita ke arah kanan. nanti disana akan ada plang tulisan warga gitu dengan tulisan " Pantai Pangi". Selama perjalan itu ikutin arahan plang aja. and then you know what? jalannya wow masih berbatuan tapi yang agak tertata gitu. sekitar 70% jalan kamu akan disuguhkan perbukitan sawah-sawah dan tebu. kalau kamu datangnya pas waktu musim hujan siang hari awannya bakal bagus dan semuanya akan berwarna hijau layaknya perbukita "Teletabis. Aku gak mau ketinggalan moment ini dong. So I start vlogging, taking picture dan melanjutkan perjalanan kita lagi ke pangi yang sudah tidak berjarak jauh lagi dari situ.
Doc. Perbukitan yang aku sebut "Teletabis" |
Setibanya disana, kita harus parkir kendaraan kita di tempat parkir sekaligus pintu masuk. Disitu juga ada sedikit pemukiman warga sekitar ada 10 rumah lah dan warung yang menyediakan air untuk minum. Oh iya, kalau tidak salah waktu itu kita bayar 5k per orang dan parkirnya 2k. Untuk menuju pantai kita harus jalan kaki melewati tangga dan kerangka jembatan yang masih dalam proses pembuatan. Nah, kita juga melewati sungai yang mengalir lumayan deras tapi sudah ada pembatas jalannya ditengahnya. setelah berjalan 5 menit kita sampai di daerah pantai disana disuguhkan dengan parkiran yg masih belum digunakan karena jalannya masih dibangun. dan warung-warung ikan bakar yang baru fresh dari laut. Ada ikan tongkol, ikan salmon mini dan lainnya. Tapi jangan lupa tujuan utama yaitu Pantainya.
Doc. Sungai yang harus kita lewati. |
Jadi Pantai Pangi itu Pasirnya gak terlalu putih tapi agak coklat susu gitu. By the way, kita sampai jam 11 disana, jadi terik matahari wow sekali panasnya. Tetapi itu tidak mematahkan semangatku untuk nyebur di pantainya. Di pesisir pantai banyak pepohonan rindang dan perahu kecil nelayan disitu yang disandarkan. Luasnya pesisir tidak terlalu luas seperti pantai lainnya. This beach is like a private beach. Tetapi pantai ini sudah ada land marknya. disana juga ada ayunan dipesisir pantai dan karang-karang pinggir pantainya indah. Langit kala itu mendukung kita, biru berawan. Itu membuatku sejenak memandangi, menikmati dan mensyukuri hidup ini. Tuhan itu sangatlah hebat.
Doc. Pemandangan Pantai Pangi in frame Annis |
Btw ini adalah link Youtube waktu di Pantai Pangi : https://www.youtube.com/watch?v=3iKZBBoaC-8&t=11s
Keren Abang lope lope for you
BalasHapusmaaci
BalasHapus